Adaptasi adalah cara hewan atau organisme bertahan hidup dalam mengatasi tekanan lingkungan di sekitarnya. Dengan adaptasi memungkinkan hewan atau organisme bertahan di kondiso baru, melindungi diri dari oemangsa dan melangsungkan kehidupan (bereproduksi).
Pembahasan
Menurut KBBI (kamus besar bahasa Indonesia) adaptasi adalah penyesuaian terhadap lingkungan, pekerjaan dan pelajaran. Sehingga pengertian adaptasi ini tidak hanya berhubungan dengan hewan atau organisme lainnya tapi juga dengan perilaku manusia terhadap lingkungan sekitarnya.
Namun dalam pembahasan kali ini maka akan dikhususkan kepada adaptasi yang dilakukan oleh hewan atau organisme lainnya.
Adapun jenis-jenis adaptasi dan penjelasannya adalah sebagai berikut:
- Adaptasi Morfologi: Adalah adaptasi yang dilakukan hewan dengan cara menyesuaikan bentuk tubuhnya dengan kondisi lingkungan tempat tinggal hewan tersebut. Contohnya adalah adaptasi dari bentuk kaki burung, bentuk daun dan bentuk mulut serangga. Biasanya erat kaitannya dengan bagaimana cara hewan tersebut mendapatkan makanan.
- Adaptasi Fisiologi: Adalah adaptasi yang dilakukan hewan atau organisme dengan cara menyesuaikan metabolisme atau fungsi kerja organ tubuh contohnya penyesuaian terhadap cara bernapas dan sistem pencernaan.
- Adaptasi Perilaku: Adalah adaptasi yang dilakukan hewan dengan cara penyesuaian tingkah laku terhadap situasi lingkungan tertentum Contohnya hewan berganti warna di kondisi tertentu, melakukan hibernasi dll.
Demikian jenis-jenis adaptasi yang dilakukan oleh hewan dan organisme lainnya. Adapun adaptasi yang dilakukan oleh manusia adalah adaptasi yang dilakukan secara psikologis yaitu menyesuaikan sikap dan perilaku terhada lingkungan baru seperti lingkungan kerja, tempat tinggal baru dll.
Semonga membantu!
Pelajari Lebih lanjut
1. Materi tentang adaptasi https://brainly.co.id/tugas/12460874
2. Materi tentang bentuk adaptasi https://brainly.co.id/tugas/4531311
3. Materi tentang manfaat adaptasi https://brainly.co.id/tugas/7851306
Detail Jawaban
Kelas: 4
Mapel: Sains
Bab: Makhluk Hidup dan Lingkungannya
Kode: 4.4.4
Kata kunci: Adaptasi
#JadiRankingSatu