Diketahui seorang Wirausahawan bernama Bu Okta memiliki jumlah karyawan 20 orang. Usahanya di bidang restaurant sudah sejak tahun 2010.
Terjadi beberapa masalah diantaranya:
- Karyawan menuntut kenaikan gaji karena naiknya biaya hidup
- Omzet penjualan menurur karena kelesuan ekonomi
Upaya yang dapat dilakukan oleh bu Okta adalah sebagai berikut:
- Menjadikan momentum ini untuk meningkatkan omzet penjualan dengan cara menjanjikan kepada karyawan jika ingin naik gaji maka bantu dengan meningkatkan omzet. Sehingga karyawan pun akan berpikir untuk bagaimana caranya mendatangkan pelanggan ke Restaurant.
- Mau tidak mau melakukan restrukturisasi yaitu dengan melakukan pengurangan karyawan atau dengan cara merumahkan karyawan untuk sementara waktu hingga kondisi membaik.
Pembahasan
Pengertian Wirausaha menurut KBBI adalah "proses" dalam melakukan kegiatan usaha dimulai dari mengidentifikasi, melakukan produksi hingga menjualnya. sedangkan wirausahawan adalah orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya, serta mengatur permodalan operasinya.
Seorang wirausahawan harus bisa bisa membuat sebuah masalah menjadi sebuah peluang. Sebagaimana yang dialami oleh bu Okta maka sebisa mungkin menjadikan tuntutan karyawan tersebut menjadi sebuah peluang. Hal ini diperlukan agar usahanya dapat terus bertahan dan menghasilkan.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang sikap pegusaha sukses brainly.co.id/tugas/19996818
2. Materi tentang sikap positif brainly.co.id/tugas/13434169
3. Materi tentang sukses menjadi pengusaha brainly.co.id/tugas/19987237
Detail jawaban
Kelas: 12
Mapel: Wirausaha
Bab: -
Kode: 12.23
Kata kunci: Wirausaha
#AyoBelajar