45% dari penduduk desa A adalah laki-laki dan 3% dari laki-laki yang ada di desa tersebut adalah anak-anak. Jika banyak penduduk di desa A adalah 300.000 jiwa, maka tentukan banyak anak laki-laki.
Banyak anak laki-laki di desa A adalah 4.050 jiwa.
Penjelasan dengan langkah-langkah
Untuk menyelesaikan soal tersebut kita lakukan perkalian pada bilangan persen dengan bilangan biasa. Persen merupakan salah satu bentuk pecahan perseratus dengan lambang %.
Diketahui
Persentase penduduk laki-laki = 45%
Persentase anak laki-laki = 3% dari penduduk laki-laki
Banyak penduduk desa A = 300.000 jiwa
Ditanya:
Banyak anak laki-laki...?
Jawab:
Langkah 1, hitung banyak penduduk laki-laki.
Banyak penduduk laki-laki
= 45% × 300.000
[tex] = \frac{45}{100} \times 300.000[/tex]
= 135.000
Langkah 2, hitung banyak anak laki-laki.
Banyak anak laki-laki
= 3% × 135.000
[tex] = \frac{3}{100} \times 135.000[/tex]
= 4.050
Kesimpulan:
Jadi, banyak anak laki-laki di desa A adalah 4.050.
Pelajari lebih lanjut
- Materi soal cerita tentang pecahan => https://brainly.co.id/tugas/26523414
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1