Fertilisasi terjadi pada gambar yang ditunjukkan oleh nomor 2 yaitu tuba fallopi. Tuba falopi berfungsi sebagai jalur sel telur yang berasal dari ovarium menuju ke rahim saat ovulasi dan sebagai tempat bertemunya sel telur dengan sperma saat proses pembuahan atau fertilisasi.
Pembahasan
Proses reproduksi pada manusia bertujuan untuk menghasilkan keturunan dan terjadi ketika sel telur dari sistem reproduksi wanita dengan sel sperma dari sistem reproduksi pria bertemu lalu berkembang di dalam rahim untuk membentuk janin. Reproduksi berguna untuk menghasilkan keturunan atau berkembang biak. Organ-organ reproduksi pria meliputi uretra, vas deferens, epididimis, vesikula seminalis, duktus ejakulatorius, kelenjar prostat, dan kelenjar bulbourethral. Beragam organ tersebut berfungsi untuk memproduksi, menyimpan, dan memfasilitasi keluarnya sperma, dan untuk membuahi sel telur. Sedangkan sistem reproduksi wanita berfungsi untuk memproduksi sel telur dan menyediakan tempat untuk janin selama kehamilan. Organ reproduksi wanita terbagi menjadi 2 yaitu alat reproduksi luar yang terdiri dari vulva dan labium, dan alat reproduksi dalam yang terdiri dari ovarium, saluran reproduksi ( tuba Fallopi dan uterus ), serta vagina.
Pada gambar tersebut, tempat terjadinya fertilisasi atau pembuahan adalah pada tuba fallopi yang ditunjukkan dengan angka 2.
Tuba fallopi merupakan sebuah saluran dengan panjang sekitar 10 sampai 13 cm dengan diameter sekitar 1 cm yang menghubungkan antara ovarium dengan rahim. Saluran ini berfungsi sebagai tempat berjalannya sel telur yang berasal dari ovarium lalu menuju ke rahim saat ovulasi dan sebagai tempat bertemunya sel telur dan sperma saat proses pembuahan.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang alat reproduksi brainly.co.id/tugas/36136863
- Materi tentang perubahan pada masa pubertas brainly.co.id/tugas/21072442
- Materi tentang penyakit pada sistem reproduksi brainly.co.id/tugas/14644533
Detail Jawaban
Kelas: 9
Mapel: Biologi
Bab: 3
Kode: 9.4.3
#AyoBelajar #SPJ2