Jawaban:
walimatul aqiqah
Aqiqah adalah ungkapan syukur kepada Allah shubhanahu wata ala atas karunia besar berupa kelahiran buah hati yang sangat dinanti-nanti.
Sejatinya ritual ibadah aqiqah itu sangatlah simple dan sederhana yaitu; dengan memotong kambing, memberikan nama yang baik untuk si buah hati, dan mencukur rambut kepalanya bayi. Sekiranya orang tua memiki kelebihan rezeki maka ada sunnah nabi yang lain yaitu menimbang rambut bayi yang telah dicukur kemudian bersedekah seberat rambut bayi tersebut berupa emas ataupun perak, juga dapat dilakukan dengan bersedekah uang dengan cara dikonversikan harga emas atau perak pada saat itu. wallahu ‘alam bisshawab.
Sebanarnya tidak ada riwayat yang mengatakan bahwa nabi mengadakan walimatul aqiqah baik untuk anak-anaknya, cucunya ataupun untuk beliau sendiri.
Berbeda degan walimatul’ursy atau walimah pernikahan hal ini sangat jelas dianjurkan karena ketika sahabat Abdurahman bin Auf menikah nabi bersabda: “Adakanlah acara walimah walaupun dengan menyembelih seekor kambing” (HR. Bukhori).
Pada dasarnya mengadakan acara walimah (kumpul-kumpul untuk syukuranan) adalah mubah saja termasuk acara walimatul aqiqah ini sehingga orang yang tidak melakukannya tidak harus dicela.
Mengingat walimah aqiqah (Pengajian aqiqah) adalah sesuatu yang terpisah dari ritual aqiqah itu sendiri maka diadakana ataupun tidak hal ini tidak akan mempengaruhi keutamaan aqiqah itu sendiri, hanya saja ketika hal ini dilakukan akan mempermudah proses pembagian menu
aqiqah. Coba bayangkan sekiranya kita harus membagikan satu persatu dari 200 dus paket aqiqah yang tersebar tidak hanya satu kampung akan sangat repot bukan? nah,, di era sekarang sudah canggih dengan berbekal sarana informasi yang ada baik masyarakat, saudara, sahabat dan lain sebagainya dapat dikumpulkan dalam satu lokasi untuk selanjutnya dibagikan menu aqiqah, mungkin untuk menghidupkan suasana dapat diisi dengan materi-materi keagamaan yang manfaat, salah satunya adalah materi yang membahas secara lengkap perihal aqiqah insyaallah ini menjadi media dakwah Balqis kepada masyarakat. Wallahu ‘alam
penjelasan :
yang penting nya ada di paragraf 1
semoga membantu