Cara berpikir sejarah dimana peristiwa diungkapkan meluas dalam ruang, terbatas dalam waktu disebut.... A. Ruang B. Waktu C. Kronologis D. Sinkronik E. Diakronik

Jawaban 1

Cara berpikir sejarah yang memiliki arti suatu peristiwa diungkap meluas dalam ruang, tetapi terbatas dalam waktu, adalah sinkronis. Cara berpikir memiliki tiga aspek lain, selain sinkronis. Tiga jenis tersebut adalah kronologis, periodisasi, dan diakronis. Ketiga aspek tersebut merupakan cara berpikir sejarah yang lebih menekankan pada konsep waktu.

Pembahasan:

Dalam melakukan analisis keilmuan, setiap ahli perlu menerapkan cara berpikir yang sesuai dengan keilmuan tersebut. Begitu pula saat seseorang sedang melakukan analisis mengenai suatu peristiwa sejarah.

Cara berpikir sejarah tersebut digunakan dengan mempermudah peneliti atau sejarawan saat berusaha untuk menafsirkan rangkaian kejadian dalam suatu peristiwa sejarah. Dengan penafsiran sejarah yang tepat, maka fakta yang ditemukan akan mendekati peristiwa sejarah yang sebenarnya.

Hal tersebut menyebabkan penerapan cara berpikir sejarah menjadi perlu dilakukan dalam proses penulisan sejarah. Cara berpikir dalam sejarah sendiri dibagi menjadi empat, tepatnya kronologis, periodisasi, sinkronis, dan diakronis.

Kronologi

Kronologis mempunyai arti urutan waktu dari setiap kejadian dalam suatu peristiwa sejarah. Cara berpikir kronologis ini menuntut seorang sejarawan untuk berpikir secara sistematis, tertata, dan runut secara waktu, dimulai dari awal hingga ke akhir. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk menghindari kemungkinan terjadinya salah paham karena cara berpikir yang melompat-lompat dalam waktu.

Periodisasi

Periodisasi mempunyai arti pembabakan atau juga pengelompokkan. Cara berpikir ini dilakukan dengan tujuan untuk mempermudah seorang sejarawan dalam proses memahami alur peristiwa sejarah menjadi lebih mudah dimengerti. Dengan cara berpikir ini pula, sejarawan bisa membatasi rangkaian waktu yang perlu diamati sehingga tidak terlalu luas. Contohnya:

Sejarah Indonesia

Praaksara, meliputi masa paleolitikum, mesolitikum, neolitikum, dan masa-masa lain yang berkaitan.

Masa Kerajaan Hindu Buddha

Masa Kerajaan Islam

Masa penjajahan, meliputi masa penjajahan Portugis, Belanda, Inggris, dan Jepang.

Masa Kemerdekaan, meliputi masa awal kemerdekaan, Orde Lama, Orde Baru, dan reformasi hingga saat ini.

Diakronis

Secara sempit, diakronis mempunyai arti memanjang dalam waktu. Secara umum, diakronis merupakan suatu peristiwa yang prosesnya melalui perjalanan waktu. Hal tersebut disebabkan subjek sejarah, yakni manusia, berhubungan erat dengan sudut pandang waktu, di mana setiap peristiwa dalam perjalanan hidup manusia memiliki keterikatan antara satu dengan lainnya. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa cara berpikir diakronis berpandangan jika setiap peristiwa memiliki hubungan sebab dan akibat dengan peristiwa lain, baik di masa lampau maupun di masa depan.

Sinkronis

Sinkronis memiliki arti melebar dalam ruang. Cara berpikir yang menjadi ciri khas dari ilmu sosial ini, lebih menekankan pengamatan dalam ruang dan cenderun mengabaikan waktu. Dengan cara pikir ini, proses analisis suatu peristiwa sejarah dilakukan dengan memerhatikan setiap bidang kehidupan masyarakat di masa peristiwa tersebut terjadi. Cara berpikir sinkronis ini berpandangan bahwa suatu kejadian selalu terikat dengan berbagai aspek kehidupan manusia.

Dengan demikian, cara berpikir sejarah dimana peristiwa diungkapkan meluas dalam ruang, terbatas dalam waktu disebut dengan D. sinkronik.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Cara Berpikir Sejarah

https://brainly.co.id/tugas/42605641

Materi tentang Sinkronis dan diakronis

https://brainly.co.id/tugas/6429631

Materi tentang Periodisasi dalam sejarah

https://brainly.co.id/tugas/11498335  

Detail Jawaban

Kelas: 10

Mapel: Sejarah

Bab: Bab 1 Cara Berpikir Sejarah

Kode: 10.3.1

#AyoBelajar

Apakah kamu tahu jawabannya? Tambahkan di sini!

Can't find the answer?

Log in dengan Google

atau

Lupa password kamu?

Saya tidak punya akun, dan saya ingin Daftar

Pilih bahasa dan wilayah
How much to ban the user?
1 hour 1 day 100 years