Kruna Sanggama artinya adalah KATA SANGGAMA. Kruna dalam bahasa Bali artinya kata, sementara Sanggama artinya adalah hubungan seksual. Sanggama ini berasal dari bahasa Sanskerta dan diserap juga oleh bahasa Indonesia dengan penulisan Sanggama (aslinya dalam bahas Sanskerta adalah samgama) dan arti yang sama, hubungan badan.
» Pembahasan
Maksud pertanyaan di atas boleh jadi adalah apa arti kata sanggama. Dalam bahasa Bali, Sanggama artinya adalah melakukan hubungan badan atau bahasa lainnya bersetubuh. Bagi masyarakat Bali, sanggama adalah bagian yang sakral atau suci dalam kehidupan manusia sehingga baru bisa dilakukan setelah melewati upacara pawiwahan. Pawiwahan ini dalam bahasa Indonesia kita sebut pernikahan. Sebagai sesuatu yang suci maka sanggama pun baiknya dilakukan sesuatu aturan tertentu. Dalam kebudayaan Bali, aturan tersebut ada dan dituliskan khusus dalam sebuah lontar bernama Rahasya Sanggama. Mereka percaya, apabila sanggama dilaksanakan sesuai dengan petunjuk Rahasya Sanggama maka kekerasan atau penyimpangan sesksual bisa diatasi dalam masyarakat.
Keberadaan Lontar Rahasya Sanggama ini sendiri dipandang sesuai dengan ajaran Hindu tepatnya pada Catur Purusartha yang mencakup dharma, artha, kama dan moksa. KAMA dalam hal ini adalah keinginan atau nafsu. Kama ini hal yang suci apabila manusia mampu menempatkannya dengan benar, bahkan menjadi jalan bahagia dan sumber tanggung jawab besar dalam kehidupan sosial (reproduksi) sehingga harus dipandang lurus dan dilakukan sesuai tuntunan agama.
» Pelajari Lebih Lanjut
- Materi tentang apa itu Kruna Sanggama https://brainly.co.id/tugas/50439293
- Materi tentang 10 kosa kata dalam bahasa Bali https://brainly.co.id/tugas/4150193
- Materi tentang arti kata meweh dalam bahasa Bali https://brainly.co.id/tugas/3865099
• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •
» Detail Jawaban
Kelas : SMA
Mapel : Bahasa Daerah
Bab : Bahasa Bali
Kode : -
#AyoBelajar