Integrasi nasional muncul karena kondisi bangsa Indonesia yang merasa senasib seperjuangan yang berkeinginan untuk merdeka.
Pembahasan :
Integrasi nasional adalah penyatuan atau pembauran suatu bangsa sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh. Faktor pendorong terjadinya integrasi nasional adalah untuk membantu menjaga negara bersatu dan kuat dari dalam, meski ada keragaman. Faktor pendorong integrasi diantaranya :
- Faktor sejarah, masyarakat sama-sama merasakan era penjajahan dari Jepang dan Belanda sehingga karena ingin lepas dari kondisi itulah maka masayarakat menyatu.
- Ideologi nasional, Pancasila sebagai ideologi nasional tidak dapat digantikan oleh ideologi lain sebab Pancasila sudah menjadi pandangan hidup bangsa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.
- Adanya sikap tekad dan keinginan untuk kembali bersatu, perbedaan dan kemajemukan di Indonesia membuat masyarakat Indonesia mempunyai keinginan untuk mempersatukan perbedaan di dalam satu kesatuan bangsa yang utuh.
- Adanya ancaman dari luar, masa penjajahan yang pernah dirasakan warga Indonesia menjadi sebuah trauma yang mendalam sehingga masyarakat tidak ingin merasakan masa itu lagi.
Pelajari selengkapnya pada :
Pelajari selengkapnya mengenai pentingnya integrasi nasional, pada:
brainly.co.id/tugas/14067509
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1