pakek cara yah besok dikumpulin☹️​

question img

Jawaban 1

Suatu persamaan kuadrat ax² + bx + c = 0, dapat diperoleh nilai a, b, c, diskriminan dan sifat diskriminannya sebagai berikut.

  • Persamaan kuadrat x² + 7x + 12 = 0 memuat nilai a = 1, b = 7, c = 12, D = 1 sehingga sifat akar persamaan adalah nyata dan berbeda.
  • Persaman kuadrat x² - 6x + 8 = 0 memuat nilai a = 1, b = -6, c = 8, D = 4 sehingga sifat akar persamaan adalah nyata dan berbeda.
  • Persamaan kuadrat x² + 6x + 9 = 0 memuat nilai a = 1, b  = 6 , c = 9, D = 0 sehingga sifat akar persamaan adalah nyata dan sama/kembar serta rasional.
  • Persamaan kuadrat 2x² - 4x + 3 = 0 memuat nilai a = 2, b = -4, c = 3, D = -8 sehingga sifat akar persamaan adalah tidak nyata atau imajiner.
  • Persamaan kuadrat 7 + 3x - x² = 0 memuat nilai a = -1, b = 3, c = 7, D = 37 sehingga sifat akar persamaan adalah nyata dan berbeda.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Jenis-jenis akar dari suatu persamaan kuadrat ax² + bx + c = 0  dapat dicari dengan menggunakan diskriminan b² - 4ac.

  • Jika D > 0, maka kedua akarnya nyata dan berbeda
  • Jika D = 0, maka kedua akarnya nyata dan sama/kembar serta rasional
  • Jika D < 0, maka kedua akarnya tidak nyata atau imajiner.

Penjelasan Soal:

Diketahui:

  • x² + 7x + 12 = 0
  • x² - 6x + 8 = 0
  • x² + 6x + 9 = 0
  • 2x² - 4x + 3 = 0
  • 7 + 3x - x² = 0

Ditanya:

nilai a, b, c, D dan sifat diskriminan.

Jawab:

Persamaan kuadrat x² + 7x + 12 = 0:

  • a = 1
  • b = 7
  • c = 12
  • D = 7² - 4·1·12 = 49 - 48 = 1
  • Karena D > 0, maka kedua akar persamaan nyata dan berbeda

Persamaan kuadrat x² - 6x + 8 = 0

  • a = 1
  • b = -6
  • c = 8
  • D = (-6)² - 4·1·8 = 36 - 32 = 4
  • Karena D > 0, maka kedua akar persamaan nyata dan berbeda

Persamaan kuadrat x² + 6x + 9 = 0

  • a = 1
  • b  = 6
  • c = 9
  • D = 6² - 4·1·9 = 36 - 36 = 0
  • Karena D = 0, maka kedua akarnya nyata dan sama/kembar serta rasional

Persamaan kuadrat 2x² - 4x + 3 = 0

  • a = 2
  • b = -4
  • c = 3
  • D = (-4)² - 4·2·3 = 16 - 24 = -8
  • Karena D < 0, maka kedua akarnya tidak nyata atau imajiner.

Persamaan kuadrat 7 + 3x - x² = 0

  • a = -1
  • b = 3
  • c = 7
  • D = 3² - 4·(-1)·7 = 9 + 28 = 37
  • Karena D >0, maka kedua akar persamaan nyata dan berbeda.

Pelajari lebih lanjut

Materi mengenai nilai dari diskriminan persaamaan kuadrat https://brainly.co.id/tugas/32413478

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Apakah kamu tahu jawabannya? Tambahkan di sini!

Can't find the answer?

Log in dengan Google

atau

Lupa password kamu?

Saya tidak punya akun, dan saya ingin Daftar

Pilih bahasa dan wilayah
How much to ban the user?
1 hour 1 day 100 years