Jawaban:
Unsur Q mempunyai nomor massa 88 dan jumlah neutron 50 unsur tersebut mencapai kestabilan dengan cara melepaskan 2 elektron. Dengan melepaskan 2 elektron unsur Q akan mencapai konfigurasi oktet.
Penjelasan:
Nomor atom dari unsur Q = nomor massa - neutron
= 88 - 50
= 38
Konfigurasi elektron [tex]_{38}Q[/tex] : [tex]1s^{2}2s^{2}2p^{6}3s^{2}3p^{6}4s^{2}3d^{10}4p^{6}5s^{2}[/tex]
Konfigurasi berdasarkan kulit : 2 8 18 8 2
Dari konfigurasi tersebut atom Q cenderung untuk melepaskan 2 elektron untuk mencapai kestabilan.
Semua atom di alam (kecuali atom dari golongan gas mulia) harus berikatan dengan atom lain untuk mencapai kestabilan. Hanya atom-atom dari golongan gas mulia yang sudah stabil tanpa berikatan. Hal ini disebabkan karena konfigurasi elektron dari gas mulia sudah stabil. Semua atom dari golongan gas mulia elektron valensinya sudah 8, kecuali He elektron valensinya 2 karena hanya memiliki 1 kulit. Konfigurasi elektron dengan jumlah elektron valensi = 8 disebut konfigurasi oktet. Konfigurasi elektron dengan jumlah elektron = 2 disebut konfigurasi duplet.
Unsur-unsur selain dari golongan gas mulia berusaha agar bisa mencapai konfigurasi elektron seperti gas mulia agar bisa mencapai kestabilan. Cara agar bisa mencapai konfigurasi seperti atom-atom gas mulia dapat dilakukan dengan melepaskan elektron, menangkap elektron dan menggunakan elektron secara bersama-sama.
Materi tentang ikatan kimia dapat disimak pada link:
https://brainly.co.id/tugas/938900
#BelajarBersamaBrainly