Struktur teks deskripsi paragraf pertama :
- Struktur deskripsi, karena berisi penjelasan secara detail mengenai topik yang akan dibahas.
Pembahasan
Teks deskripsi adalah salah satu teks yang menggambarkan atau melukiskan sesuatu secara hidup, contohnya melukiskan keadaan alam, ruangan, dan deskripsi tentang seseorang.
Dari penjelasan diatas juga dapat disimpulkan bahwa teks deskrpisi adalah teks yang memuat pemaparan dan penjelasan suatu hal dengan rinci sehingga para pembaca dapat membayangkan hal tersebut seolah-olah sedang melihat secara langsung dari yang diceritakan pada teks deskripsi tersebut.
Tujuan dari teks deskripsi yaitu untuk mengajak para pembaca untuk membayangkan dan ikut merasakan secara tidak langsung topik yang dibahas pada teks deskripsi tersebut.
Ciri-ciri teks deskripsi :
Teks deskripsi mempunyai sifat-sifat tertentu yang dapat dengan mudah dikenali oleh pembacanya antara lain :
- Masing-masing paragraf berisikan tentang deskripsi atau penggambaran.
- Penjelasan yang digambarkan sangat rinci dan mendetail.
- Melibatkan kesan indera sehingga para pembaca ikut membayangkan apa yang sedang dibahas.
- Menjelaskan ciri fisik atau psikis objek.
Umumnya teks deskripsi disusun oleh empat elemen dasar yaitu :
-
Judul : untuk mengetahui apa isi dari teks deskripsi tersebut.
- Identifikasi : yaitu kalimat pengantar mengenai apa yang akan dijelaskan pada teks deskripsi tersebut.
- Klasifikasi : berisikan urutan atau berisi penggolongan dari topik yang akan dibahas nanti.
- Deskripsi : penjelasan secara detail mengenai topik yang akan dibahas.
Jenis - jenis teks deskripsi :
-
Teks deskripsi subjektif, yaitu teks deskripsi yang mengambil topik berdasarkan kesan atau berdasrkan penilaian dari penulis teks tersebut.
- Teks deskripsi spastal, yaitu teks deskripsi yang menggambarkan sebuah lokasi atau ruang.
- Teks deskripsi objektif, teks deskripsi yang menggambarkan keaadan dari sebuah objek tanpa menambahkan penilaian dari penulis teks.
Pelajari lebih lanjut
Materi penjelasan tentang teks deskripsi pada link
https://brainly.co.id/tugas/7783680
Materi penjelasan tentang contoh teks deskripsi pada link
https://brainly.co.id/tugas/2847288
Detail jawaban
Kelas : IX
Mapel : Bahasa Indonesia
Bab : Bab 2 - Mendeskripsikan Sesuatu
Kode : 9.1.2
#JadiRankingSatu