Salah satu faktor yang mempengaruhi pertanian adalah musim. Musim yang mendukung kegiatan pertanian adalah musim hujan. Musim hujan ditandai dengan tingginya tingkat curah hujan pada wilayah tertentu.
Pembahasan
Pertanian adalah salah satu bidang yang sangat dipengaruhi oleh iklim dan musim. Musim adalah pembagian waktu dalam setahun yang ditentukan oleh adanya perubahan cuaca, ekologi, dan durasi penyinaran Matahari.
Di wilayah dengan iklim tropis seperti Indonesia memiliki dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Sedangkan wilayah dengan iklim sub tropis memiliki empat musim yaitu musim dingin, musim semi, musim gugur, dan musim panas.
Pada wilayah iklim tropis sangat cocok untuk sektor pertanian. Kegiatan pertanian biasanya akan dilakukan pada musim hujan. Pada musim hujan para petani akan mulai menanam, karena tanah akan subur dan persediaan air akan tercukupi. Contoh tanaman yang cocok ditanam pada musim hujan adalah sayur-sayuran seperti kangkung, sawi, bayam, kol, mentimun dan lainnya. Selain itu padi dan jagung juga cocok untuk ditanam dimusim hujan.
Musim hujan juga dapat menyebabkan beberapa tanaman menjadi gagal panen, seperti tanaman bawang merah akan busuk jika curah hujan sangat tinggi.
Pelajari lebih lanjut
Pelajari lebih lanjut materi tentang pengaruh cuaca terhadap kegiatan pertanian dan perkebunan, pada: https://brainly.co.id/tugas/21370176
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1