Jawaban:
Samakah interval nada dengan nada?
Sebelumnya, mari kita simak terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan nada dan interval nada.
Interval nada merupakan jarak antara satu nada dengan nada lainnya, sedangkan nada adalah bunyi yang beraturan serta mempunyai tinggi dan rendah yang berbeda-beda.
Nada pada sebuah seni musik bisa dituliskan dalam notasi angka.
Notasi angka merupakan sistem penulisan lagu dengan menggunakan simbol angka-angka.
Angka-angka yang digunakan dalam notasi angka adalah sebagai berikut:
1 = do
2 = re
3 = mi
4 = fa
5 = sol
6 = la
7 = si
i = do'
Berikut juga bsa simak jarak antar nada beserta contoh nada:
½ nada = Mi - Fa ; Si - Do'
1 nada = Do - Re ; Re - Mi ; Fa - Sol ; Sol - La ; La - Si
1½ nada = Re - Fa ; La - Do' ; Mi - Sol
2 nada - Do - Mi ; Fa - La ; Sol - Si
Pada kegiatan bernyanyi, nada memiliki peran yang sangat penting. Nada merupakan unsur utama agar lagu terdengar indah dan merdu.
Pengetahuan tentang nada sangat dibutuhkan agar bisa menyanyikan lagu dengan tepat dan indah didengar.
Perlu ingat kembali bahwa terdapat nada yang jaraknya ½ , 1, 1½ dan 2. Jarak tersebut menentukan variasi nada pada sebuah lagu.
Dari penjabaran di atas bisa diperoleh bahwa nada dan interval nada memiliki pengertian yang berbeda.
Nada merupakan bunyi yang beraturan serta mempunyai tinggi dan rendah yang berbeda-beda, sedangkan interval nada adalah jarak antara satu nada dengan nada lainnya
Penjelasan:
maap klo salah