Jawab:
Harga 6 buku tulis dan 2 pensil adalah Rp. 40.000
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Materi : Matematika - SPLDV
Pertama, kita tentukan variabel yang akan digunakan
Misal disepakati
a = buku tulis
b = pensil
Lalu, kita terjemahkan kalimat soal menjadi model matematika
Harga 5 buku tulis dan 3 pensil Rp 40.000,00
5a + 3b = 40.000
Andi membeli 3 buku dan 7 pensil Rp 50.000
3a + 7b = 50.000
Setelah diubah menjadi model matematika, maka gunakan sistem eliminasi dan substitusi pada SPLDV (penjawab akan eliminasi a)
5a + 3b = 40.000 (x3)
3a + 7b = 50.000 (x5)
15a + 9b = 120.000
15a + 35b = 250.000 -
-26b = -130.000
b = -130.000/26
b = 5.000
Harga 1 buah pensil adalah Rp. 5.000
Lalu masukkan nilai b ke salah satu persamaan (misal persamaan 2)
3a + 7b = 50.000
3a +7(5.000) = 50.000
3a + 35.000 = 50.000
3a = 50.000 - 35.000
3a = 15.000
a = 15.000/3
a = 5.000
Harga 1 buah buku tulis adalah Rp. 5.000
Ditanya : berapa harga 6 buku tulis dan 2 pensil yang dibeli Drio?
Kita buat ke dalam model matematika.
6 buku tulis dan 2 pensil --> 6a + 2b
6a + 2b
6(5.000) + 2(5.000)
30.000 + 10.000 = 40.000
Jadi harga 6 buku tulis dan 2 pensil adalah Rp. 40.000
Bahan baca : Matematika, Kelas VIII SMP KTSP 2006 (2008), Kemendikbud.
Selamat belajar ! Semoga sukses !