Pembahasan
Nomor 1
Proporsi merupakan perbandingan antara ukuran dan bentuk objek secara ideal. Manfaat menggambar dengan proporsi yg tepat akan menghasilkan hasil yg bagus dan nyaman dipandang. Sebaliknya, jika menggambar tanpa memperhatikan proporsi akan terkesan janggal serta tidak nyaman dipandang.
Nomor 2
Keseimbangan yaitu adanya keselarasan objek, bidang, dan gambarnya. Jenis-jenis keseimbangan:
- Keseimbangan simetris yaitu dimana unsur-unsur yg satu dan yg lain memiliki persamaan.
- Keseimbangan asimetris yaitu dimana unsur-unsur yg satu dengan yg lain kurang atau tidak memiliki persamaan.
Nomor 3
Gambar ilustrasi merupakan sebuah karya seni dua dimensi. Fungsinya adalah untuk memperkuat dan memperjelas maksud dari suatu cerita. Gambar ilustrasi dapat dibuat seperti dalam bentuk cerita bergambar, kartun, komik, dll.
Nomor 4
Komposisi merupakan susunan antara objek gambar yg satu dengan yg lain sehingga memiliki kesatuan bentuk yg harmonis dan indah. Jenis-jenis komposisi,
- Komposisi simetris : susunan objek gambar seimbang
- Komposisi asimetris : susunan maupun ukurannya tidak sama, tapi masih memperhatikan proporsi, keseimbangan, dan kesatuan.
- Komposisi sentral : susunan objeknya ditengah-tengah bidang gambar.
Pelajari lebih lanjut
- Jenis komposisi dalam menggambar : https://brainly.co.id/tugas/846214
- Finishing dalam menggambar model adalah ... : https://brainly.co.id/tugas/24542417
- 5 prinsip menggambar bentuk : https://brainly.co.id/tugas/16135432
- Apa yang dimaksud menggambar, menggambar flora, menggambar fauna, dan alam benda? : https://brainly.co.id/tugas/995928
Detail Jawaban
Mapel : Seni
Kelas : 8
Materi : Menggambar model dan menggambar ilustrasi
Kode soal : 19
Kode kategorisasi : 8.19.1