Contoh Kalimat langsung dalam teks negosiasi:
1. "Bagaimana jika diundur menjadi minggu depan?" tanya Zahir.
2. Penjual : "Apakah ada yang bisa saya bantu?"
Pembeli : "Saya mau mencari buku matematika, apakah ada edisi 2021?"
Penjual : "Untuk tahun 2021 ada namun harganya masih mahal diatas 100 ribu rupiah."
Pembeli : "Apakah tidak bisa dibawah harga tersebut?"
Penjual : "Maaf tidak bisa, kalau mau saya kasih 100 ribu pas tidak bisa kurang lagi."
Pembeli : "Kalau saya beli buku dengan harga tersebut sudah termasuk sampul buku bagaimana?"
Penjual : "Oke, saya lapisi dengan sampul buku matematikanya seharga 100 ribu. Ada lagi yang mau di beli?"
Pembeli : "Saya beli itu saja, terima kasih."